Selamat Datang di Tabung Informasi

Tips Membeli Sepatu Futsal

1komentar

Sebelum Anda membeli sepatu futsal, lebih baik Anda membaca tips-tips di bawah ini, antara lain:


1. Tentukan pilihan bahan sepatu Bahan dari sepatu futsal memang bermacam-macam. Bahan pembuat sepatu futsal sangat berpengaruh pada kenyamanan si pemakai. Berikut bahannya:

- Kulit

Kulit kanguru dianggap sebagai bahan sepatu terbaik. Kelebihan dari bahan ini adalah kelenturan dan kekuatannya sangat bagus. Sepatu dengan bahan kulit bisa bertahan lebih lama dibanding sepatu dengan bahan lainnya.

- Kain

Bahan kain memiliki beberapa keunggulan, yaitu lebih ringan, mudah menyerap keringat, dan mudah mengeluarkan panas atau breathable. Ini dikarenakan teksturnya yang berpori.

- Imitasi

Bahan imitasi mudah sobek, terutama bagian jahitannya. Perbedaan paling mencolok dengan bahan kulit dan kain adalah kekauan bahanya. Dimana bahan imitasi lebih kaku. Bahan imitasi unggul dalam harga, sepatu futsal dengan bahan imitasi dijual dengan harga yang lebih murah. Selain ketiga bahan itu, kini sepatu futsal sudah ada yang terbuat dari bahan berserat karbon yang ringan dan kuat. Sekarang tinggal pilih mau yang mana? 

2. Bagian atas sepatu futsal Perhatikan bagian atas sepatu futsal yang akan kamu beli. Pastikan bagian atasnya mulus dan tidak ada bagian yang benjol. Perhatikan juga kekuatan jahitan atau lemnya agar tidak cepat jebol atau rusak. Yang lebih penting pastikan kaki kamu bisa nyaman saat memakai sepatu tersebut. 

3. Bagian belakang sepatu futsal Yang harus diperhatikan pada bagian belakang sepatu futsal adalah penopang tumit. Pastikan penopang tumit sepatu futsal kamu kokoh, tidak mudah bertekuk, bagian sol empuk dan cukup tebal untuk menahan benturan kaki saat berlari. Bagian ini biasanya dilapisi bahan EVA yang empuk dan ringan. 

4. Lapisan Dalam dan Sol Dalam Sepatu Futsal Sepatu futsal yang baik akan menggunakan pelapis dalam berbahan lembut, kuat dan mampu menyerap keringat dari kaki. Selain itu, sol dalam harus empuk dan bagian bawahnya harus dilapisi kain yang turut dijahit, bukan hanya lapisan karton. Pastikan benang sol kuat dan rapi di setiap bagian. 

5. Jenis sol sepatu futsal Jenis sol sepatu futsal perlu diperhatikan karena lapangan futsal di Indonesia banyak yang menggunakan rumput sintetis atau buatan. Untuk lapangan berumput buatan, sol yang digunakan harus memiliki tonjolan-tonjolan atau pull dan bahannya lebih keras dibanding sol sepatu futsal biasa. 

Semoga Bermanfaat
Share this article :

+ komentar + 1 komentar

Anonymous
June 17, 2012 at 6:41 PM

nice info mas, keep posting yo..

Post a Comment

 
Support : Cara Gampang | Creating Website | Johny Template | Mas Templatea | Pusat Promosi
Copyright © 2011. Tutorial dan Informasi - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Modify by CaraGampang.Com
Proudly powered by Blogger